Makanan yang tidak ada bosannya jika dikonsumsi oleh semua kalangan adalah jenis puding coklat, vla dan susu. Resep puding yang akan kita bicarakan kali ini adalah puding dengan rasa coklat yang nikmat. Kenikmatan resep puding coklat dengan tekstur yang lembut akan membuat semua lidah yang mencicipinya jadi ketagihan. Apalagi bagi anak-anak yang lagi doyannya makan yang serba coklat dengan tekstur yang lembut. Oleh karena itu para bunda di rumah nggak usah khawatir jika anak-anak minta dibuatkan Resep Cara Membuat Puding Coklat ini, karena anda bisa membuatnya sendiri di rumah tanpa harus beli di luar terlebih dahulu. Selain kita bisa berhemat dengan membuatnya sendiri, kita juga bisa memperhatikan kualitas bahan yang nantinya akan digunakan mengolah cara membuat puding coklat.
Puding Coklat
Selain rasanya yang nikmat, resep puding coklat juga tidak memerlukan keahlian khusus untuk membuatnya, cukup anda mempersiapkan apa saja bahan yang diperlukan lalu selanjutnya dipraktekkin di rumah. Semua bahan yang diperlukan juga tidak sulit untuk didapatkan karena semuanya sudah tersedia di toko sekitar rumah anda. Oh ya, yang perlu sedikit diketahui adalah bahwa puding selain nikmat dikonsumsi ternyata juga mempunyai manfaat bagi tubuh kita. Jenis lainnya yang bagus untuk pencernaan adalah apem dan pancake, silahkan lihat di Resep Cara Membuat Kue Apem dan Resep Pancake Pisang.
Seperti yang anda ketahui bahwa puding terbuat dari agar-agar yang terkandung serat didalamnya serta serat tersebut mempunyai banyak fungsi bagi tubuh dan salah satunya adalah membersihkan usus dengan dengan cara memperlancar metabolisme. Dampak positif dari metabolisme tubuh yang lancar adalah tubuh akan menjadi lebih sehat serta fungsi-fungsi alat pencernaan dapat berjalan dengan baik sehingga tubuh akan menjadi bugar, sehat, dan tidak mudah sakit.
Resep Puding Coklat
Bahan:
- Agar-agar coklat 2 bungkus
- Jelly coklat 2 bungkus
- Biskuit rasa keju (rasa sesuai selera), secukupnya
- Gula Pasir 16 sendok makan
- Susu bubuk rasa coklat 10 sendok
- Air 14 gelas
Cara Membuat Puding Coklat
Langkah pertama campurkan jelly, susu coklat dan gula pasir ke dalam panci kemudian aduk sampai semuanya rata. Ketika semuanya sudah tercampur rata tambahkan air secukupnya lalu rebus hingga mendidih, sembari menunggu rebusan mendidih sambil diaduk terus agar tercampur rata bahan dengan air. Setelah rebusan mendidih matikan apinya lalu siapkan loyang berbentuk persegi kemudian tuang rebusan ke dalam loyang untuk lapisan pertama dengan kedalam sekitar 2mm ke dalam loyang,kemudian letakkab biskuit dengan rasa apas aja terserah sesuai dengan selera anda. Setelah itu tuangkan adonan lagi untuk lapisan ketiga usahakan dalam mengguankan sendok secara perlahan diatas biskuit agar biskuit yang ada dibawahnya tidak berubah. Lakukan begitu seterusnya sampai beberapa lapisan sesuai dengan selera anda. Setelah semua adonan selesai dituang dalam loyang diamkan adonan dalam loyang tersebut hingga mengeras, setelah adonan mengeras potong kemudian sajikan puding dalam piring saji. Puding coklat siap untuk dinikmati..
Nggak sulit kan ternyata Resep Cara Membuat Puding Coklat ini, caranya sangat mudah dan saya yakin pasti anda sudah mempunyai bayangan bagaimana membuatnya. Namun jangan hanya dibayangkan saja ya, langsung aja dipraktekkan untuk menu penutup anda malam ini. Nih cobain juga Resep Kue Nastar Keju biar makin bervariasi kamus resep bunda. Selain enak puding coklat ini juga akan membuat perut kita menjadi kenyang tanpa takut efek samping menjadikan badan anda menjadi gemuk. Dalam menyajikan anda juga bisa mengkreasikan berbagai macam buah sebagai hiasan diatasnya agar tampak lebih cantik dan mengundang selera.
Nggak sulit kan ternyata Resep Cara Membuat Puding Coklat ini, caranya sangat mudah dan saya yakin pasti anda sudah mempunyai bayangan bagaimana membuatnya. Namun jangan hanya dibayangkan saja ya, langsung aja dipraktekkan untuk menu penutup anda malam ini. Nih cobain juga Resep Kue Nastar Keju biar makin bervariasi kamus resep bunda. Selain enak puding coklat ini juga akan membuat perut kita menjadi kenyang tanpa takut efek samping menjadikan badan anda menjadi gemuk. Dalam menyajikan anda juga bisa mengkreasikan berbagai macam buah sebagai hiasan diatasnya agar tampak lebih cantik dan mengundang selera.
0 komentar:
Posting Komentar