Resep Bir Pletok Khas Betawi Spesial

Resep Bir Pletok Khas Betawi Spesial - Indonesia memang sangat kaya akan berbagai macam suku bangsa dan kebudayaan, dari berbagai suku budaya tersebut tak heran bahwa di setiap suku mempunyai kebudayaan yang berbeda dan khas dari masing-masing daerah. Tidak terkecuali dengan berbagai aneka ragam masakan maupun minuman tradisional yang khas di berbagai suku. Salah satu diantaranya adalah minuman bir pletok, bir pletok ini meurpakan minuman khas asli dari Betawi yang sudah ada sejak zaman dahulu kala, bahkan sejak masa penjajahan Belanda yankni sekitar tahun 1990 an. Meski bir pletok ini salah satu minuman sejak dahulu kala tetai sampai sekarang tidak lekang di telan oleh zaman, terbukti masih adanya penjual bir pletok khas Betawi yang masih eksis sampai sekarang.

Resep Bir Pletok Khas Betawi Spesial


Bagi sebagian anak muda atau anak kecil sekarang pasti agak asing mendengar minuman yang satu ini, bahkan sekalipun mereka pendudk asli dari Betawi, karena zaman sekarang yang semakin maraknya dan menjamurnya berbagai macam makanan maupun minuman yang dari luar. Bisa dicontohkan disini di Indonesia semakin banyaknya pendirian restoran makanan siap saji atau fastfood serta bertambahnya franchise dari restoran fastfood yang ternama, padahal sudah tidak menjadi rahasia umum bahwa makanan cepat saji sangat tidak baik untuk kesehatan manusia. Karena makanan terssebuat biasanya menggunakan bahan penyedap rasa kimia yang berbahaya, selain itu bahan yang digunakan untuk membuatnya pun tergolong tidak fresh, karena bahan yang digunakan biasanya terlebih dahulu disimpan dalam mesin pendingin atau yang sering kita kenal kulkas atau freezer. Padahal harga yang di patok untuk membeli makanan ataupun minuman tersebut tergolong harga yang mahal, karena segmen dari restoran fastfood tersebut adalah kalangan menengah keatas. Padahal negara kita tercinta ini Indonesia juga kaya akan makanan dan minuman yang khas salah satunya adalah bir pletok, untuk melestarikannya saya akan membagi resepnya untuk bunda dan ladies di rumah yang bisa dipraktekkan.

Resep Bir Pletok Khas Betawi Spesial

Bahan:
  • 1/2 liter air
  • 60 gram gula pasir
  • 1/2 batang kayu manis
  • 1 batang serai, memarkan
  • 25 gram jahe merah, memarkan
  • Kayu secang secukupnya
  • Garam secukupnya
  • 1/2 sendok teh kopi bubuk
  • 1 lembar daun pandan

Cara Membuat Minuman Bir Pletok

  1. Rebus semua bahan diatas mengguanakan api kecil
  2. Tunggu hingga tercium bau harum
  3. Kemudian saring dan sajikan
Cari tahu juga info tentang resep  minuman tradisional yang menyehatkan bagi tubuh. Caranya silahkan klik saja link di bawah ini:
Resep Wedang Jahe
Resep Wedang Secang
Resep Es Beras Kencur

Yuhu... Bir pletok  yang merupakan minuman khas dari Betawi pun siap untuk dihidangkan, gimana sangat mudah dan sederhana bukan bunda untuk membuat bir pletok khas Betawi ini? bahan yang dibutuhkan untuk membuatnya juga sangat gampang untuk didapatkan. Bir pletok ini sangat cocok untuk disajikan dalam keadaan hangat sambil mengahbiskan waktu dengan keluarga di rumah, bir pletok ini juga sangat cocok untuk dijadikan hidangan pada saat teman, sahabat ataupun para kerabat yang sedang berkunjung ke rumah. Tips dalam penyajian bir pletok bunda dapat menambakan sari dari buah kelapa atau nata de coco atau bunda juga bisa memelih selasih yang masih segar, buat sekedar informasi selasih adalah biji dari bunga kemangi yang sudah kering kemudian di rendam dalam air hangat sampai beberapa jam. Gimana bunda tertarik untuk membuatnya? silahkan mencoba di rumah.

Simpan Resep di Facebook
Share on Twitter
Share on Google+

Related : Resep Bir Pletok Khas Betawi Spesial

  • Resep Lumpia Udang Rebung Resep Lumpia Udang Rebung - Lumpia, siapa yang tak kenal dengan menu jajanan yang banyak penggemarnya. Lumpia merupakan salah satu dari jajanan khas yang terkenal di se ...
  • Resep Lontong Beras Resep Lontong Beras - Lontong merupakan menu makanan asli dari Indonesia yang sudah ada sejak zaman dahulu. Diperkirakan sejak zaman penjajahan juga sudah ada lontong i ...
  • Resep Ayam Tangkap Khas Aceh Resep Ayam Tangkap Khas Aceh - Ayam tangkap... mungkin bagi sebagian besar masyarakat khususnya pada masyarakat luar Aceh pasti agak terdengar aneh. Tapi jangan khawati ...
  • Resep Wedang Jahe Spesial Resep Wedang Jahe Spesial - Minuman ini adalah salah satu minuman khas dari nusantara yaitu tepatnya dari pulau jawa. Wedang dalam bahasa jawa mempunyai arti minuman ha ...
  • Resep Nasi Tumpeng Lezat Resep Nasi Tumpeng Lezat - Nasi tumpeng atau nasi kuning yang biasanya di sebut dengan nasi tumpeng, sebenernya nasi kuning atau nasi tumpeng itu sama saja, cuma hal pe ...

0 komentar:

Posting Komentar